Jumat, 09 November 2012

Battle of WAGs: Chelsea vs Liverpool

Battle of WAGs: Chelsea vs Liverpool

Bola.net - Tak heran para bintang sepakbola selalu berhasil mendapatkan model atau selebriti papan atas menjadi pasangannya. Pasalnya selain uang berlimpahan, popularitas dan naiknya standar hidup sosial mereka, pesona pesepakbola dunia juga menjamin kenyamanan dan kebahagiaan.

Di Minggu malam besok, dua tim hebat English Premier League antara Chelsea dan Liverpool akan berlaga untuk membuktikan siapa yang terbaik. Laga seru dan panas ini tak pelak juga menjadi perhatian para WAGs dari bintang-bintang The Blues dan The Reds yang mempesona. Super Sunday TV show! (bola/opw)



Daria Zhukova - Roman Abramovich


1. Daria Zhukova - Roman Abramovich

Daria Zhukova yang berprofesi sebagai perancang busana ternama adalah kekasih Roman Abramovich, taipan Rusia sekaligus owner Chelsea.
Mantan model Rusia yang berusia 30 tahun itu dikabarkan sebagai penyebab retaknya hubungan rumah tangga antara Abramovich dengan Irina Vyacheslavovna.

Linda Pizzuti - John William Henry

2. Linda Pizzuti - John William Henry

Linda Pizzuti adalah istri orang nomor 1 di The RedsJohn William Henry. Wanita yang terpaut usia 30 tahun dengan Henry (62 tahun) tersebut merupakan istri ketiganya, mereka berdua meresmikan hubungan dengan pernikahan pada tahun 2010 lalu.

Kayla Collins - Ashley Cole

3. Kayla Collins - Ashley Cole

Kayla Collins adalah seorang model Amerika, enterprener dan sesekali menjadi artis. Jenjang karirnya sebagai seorang model saat Holly Madison menemukan profile Collins di situs jejaring sosial Myspace pada tahun 2007 dan memulai karirnya di "The Girls Next Door".

Setelah itu pada bulan Agustus 2008 dia menjadi tamu dalam acara Majalah Playboy. Dan kisahnya sekarang menjadi semakin menonjol karena saat ini Kayla Collins menjalin hubungan dengan Ashley Cole.

Alex Curran - Steven Gerrard

4. Alex Currans - Steven Gerrard

Alex Curran sering disebut sebagai salah seorang tokoh WAGS tim nasional sepakbola Inggris, bersama dengan Victoria BeckhamColeen Rooney dan Cheryl Cole. Pada tahun 2007, Times menyatakan bahwa tunangan Steven Gerrard (saat itu) sebagai "Uber-Wag".

Curran lahir 23 September 1982 di Aintree, Merseyside. Dia adalah seorang model Inggris, kolumnis fashion Daily Mirror dan istri kapten Liverpool, Stevie G. Mantan perawat kuku, ini dibesarkan di Maghull, dan sempat bersekolah di Maghull High School. Curran dan Gerrard menikah pada 16 Juni 2007, di Cliveden, sebuah hotel mewah di Buckinghamshire. Kini mereka memiliki 3 orang anak.

Bianca Slater - Ryan Bertrand

5. Bianca Slater - Ryan Bertrand

Bianca Slater, model lingerie seksi ini sukses menjadi jajaran wanita yang berstatus sebagai WAGs. Ryan Bertrand, saat ini menjalin kasih dengan Slater.

Bek muda Chelsea tersebut kepincut akan pesona kecantikan gadis cantik 20 tahun kelahiran South Yorks, Inggris Raya. Bianca Slater pernah terpilih menjadi salah satu gadis terseksi di Inggris.

Yolanda Ruiz - Pepe Reina

6. Yolanda Ruiz - Pepe Reina

Yolanda Ruiz adalah istri dari penjaga gawang LiverpoolPepe Reina. Mereka menikah pada tahun 2006 silam. Kini pasangan tersebut sudah dikaruniai tiga orang anak, yang masing-masing bernama GreciaAlma, dan Luca.

Olalla Dominguez - Fernando Torres

7. Olalla Dominguez - Fernando Torres

Olalla Dominguez merupakan istri dari bomber ChelseaFernando Torres. Wanita anggun ini lahir pada tanggal 1 Januari 1985 di Santiago de Compostela, Spanyol.
Olalla Dominguez dan Fernando Torres telah menjalin hubungan asmara selama delapan tahun dan mereka berdua memutuskan untuk menikah pada 29 Mei 2009 silam.

Carly Zucker - Joe Cole

8. Carly Zucker - Joe Cole

Carly Zucker adalah seorang pelatih kebugaran pribadi dan istri dari pemain Liverpool,Joe Cole. Keduanya menikah pada tanggal 20 Juni 2009, saat itu Joe Cole masih berkostum membela Chelsea.

Christine Bleakley - Frank Lampard

9. Christine Bleakley - Frank Lampard

Christine Bleakley merupakan kekasih dari Frank Lampard. Jika sebagian besar wanita-wanita senang dengan predikat WAGs yang disandangnya, tidak dengan Christine Bleakley.

Presenter televisi tersebut tidak menyukai predikat tersebut karena selama ini WAGs sering diberitakan miring yang hanya bisa menghabiskan uang kekasih mereka.

Barbora Lovasova - Martin Skrtel

10. Barbora Lovasova- Martin Skrtel

Barbora Lovasova adalah istri dari bek tangguh The RedsMartin Skrtel. Model cantik asal Slovakia ini dinikahi Skrtel bulan Juni 2012 lalu.

sumber : http://www.bola.net/open-play/battle-of-wags-chelsea-vs-liverpool-670f32.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar